Tim Pengelola Pulau Kongsi (PPK) BRPL BPPSDM KP melakukan benchmarking dan brainstorming ke Pusat Budidaya dan Konservasi Laut - Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian Pemda DKI di Pulau Tidung - Kepulauan Seribu (Rabu, 6 Maret 2024).
Dalam kesempatan ini, tim Pengelola Pulau Kongsi BRPL diterima oleh Bapak Suhardi dan Bapak Fajrul dari PBKL. PBKL merupakan salah satu unit pelaksana teknis di Dinas KPKP DKI dengan 3 divisi, yaitu divisi Terumbu Karang, divisi Mangrove, dan divisi biota laut.
Kegiatan ini sebagai bagian dari pelaksanaan kegiatan SFV Inisiasi Konservasi di Pulau-pulau Kecil yang dilaksanakan oleh BRPL di Pulau Kongsi - Kepulauan Seribu.
Rangkaian agenda yang dirancang untuk optimalisasi aset BPPSDM KP di Pulau Kongsi diantaranya yaitu
1. Pembibitan Mangrove
2. Pembibitan Cemara Laut
3. Coral stock center untuk transplantasi terumbu karang
4. Budidaya rumput laut.
Pengelola Pulau Kongsi BRPL belajar dan berlatih mengenai mangrove, biota laut (ikan hias nemo dan penyu), dan transplantasi terumbu karang (pembuatan substrat dan penanaman karang di area kebun bibit PBKL).
Post a Comment