Telepon021 - 64711583
e-Suratbrpl [at] kkp.go.id

KICK OFF MEETING BRPL TA 2024


Mengawali pelaksanaan kegiatan tahun anggaran 2024, Balai Riset Perikanan Laut (BRPL) menyelenggarakan kegiatan kick off meeting pada hari Kamis, tanggal 18 Januari 2024 di gedung BPPSDM KP 1. Kick off Meeting ini dilaksanakan dalam rangka sosialisasi, internalisasi dan penyamaan persepsi arah dan tujuan organisasi dengan agenda-agenda yang akan dilaksanakan sepanjang satu tahun ke depan. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh pegawai BRPL dan dipimpin langsung oleh Kepala BRPL.




Dalam kesempatan ini, Kepala BRPL memaparkan refleksi capaian kegiatan BRPL tahun 2023 dalam kerangka Indikator Kinerja Utama (IKU), dan dinamika anggaran BRPL selama 4 tahun terakhir.

Sementara itu dalam pemaparan outlook TA 2024 disampaikan keragaan SDM BRPL TA 2024, struktur manajemen tahun 2024, keragaan anggaran TA 2024, kegiatan dan penugasan pegawai dalam beberapa tim kegiatan baik manajerial maupun teknis TA 2024, serta proyeksi BRPL tahun 2024. Untuk tahun 2024 ini, BRPL bertekad untuk semakin mengoptimalkan pengelolaan aset BRPL, baik yang ada di Pulau Kongsi maupun di kantor Ancol dalam kerangka pengembangan SDM dan peningkatan PNBP.

Dalam pertemuan ini, kepala BRPL juga mengingatkan penggunaan berbagai aplikasi mandatory (epresensi, portal KKP, Kinerja BKN, dll), serta core values ASN Ber-AKHLAK.
Acara ini diakhiri dengan diskusi dan mendengarkan masukan dari pegawai.

#BRPL_Agile
#25TahunKKP #SailBeyondWithBlueEconomy #2024KKPBeyond

Post a Comment

Tab #3 Letakkan Judul Kontent disini !

Isikan Kontent Anda disini !